Senin, 02 Desember 2019

Camat Kesambi Keluhkan Banyak PJU Mati

CIREBON–Sejumlah ruas jalan di Kecamatan Kesambi dilaporkan mengalami gangguan penerangan. Kondisi ini dikeluhkan Camat Kesambi Subrata S Sos. Dia khawatir, kerusakan lampu penerangan jalan umum (PJU) dapat memicu kriminalitas di malam hari.
“Sampai sekarang belum ada perbaikan. Kami nunggu-nunggu,” ujarnya kepada Radar Cirebon.

Dari laporan yang diterima, kerusakan PJU terdapat di Jl Dr Sudarsono. Sebarannya merata mulai Persimpangan Pusdiklatpri hingga RSD Gunung Jati. Padahal di area ini seringkali sepi di malam hari. Subrata mengaku, sudah menyampaikan aduan ini di acara konsolidasi pemilu yang dilaksanakan di Balaikota Cirebon, belum lama ini.

Sayangnya, Dinas Perhubungan (Dishub) tidak bisa bertindak dalam waktu dekat. Dengan alasan tidak ada anggaran yang tersedia untuk pemeliharaan. “Saya heran. Dishuh enteng banget bilang nggak ada anggaran,” tukasnya.
Ia mempertanyakan jawaban di forum tersebut. Bagaimana bisa PJU dibiarkan rusak berbulan-bulan. Selama menunggu sampai ada anggaran tersedia. Subrata kembali menyinggung kerawanan di malam hari. Dicontohkannya kasus penodongan di Kampung Sigendeng Jalan Dr Cipto Mangunkusumo. Salah satu faktornya karena minim penerangan. “Ini sepanjang jalan di depan Kecamatan Kesambi kalau malam gelap dan PJU nya mati semua, ini kan termasuk rawan,” tandasnya.

Pihaknya berharap dishub bisa segera mengatasi banyaknya PJU yang mati ini. Setidaknya melakukan pemeliharaan.
Sumber: radarcirebon.com
Jika anda memerlukan lampu penerangan jalan umum (PJU) bertenaga surya atau bertenaga listrik, lebih baik anda mempercayakan PT. Surya Energy Indonesia yang sudah berpengalaman dan berkompeten dalam memasok dan memasang PJU listrik maupun solar cell dan perlengkapan terkait lainnya. Anda dapat mengakses www.pjusolarcell.com atau www.surendo.co.id

Label: , , , , , ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda